Muspika Babelan Gelar Berantas Pandemi (Berani) di Pantai Hurip

 

 

TEROBOSHUKUM.CO.ID – Muspika Babelan dalam hal ini Koramil 04/Babelan, Kodim 0509/Kabupaten Bekasi melaksanakan vaksinasi tahap I di depan kantor Desa Pantai Hurip, Kecamatan Babelan, Sabtu (28/8/21), Serbuan vaksin Covid-19  dari Pemerintah Kabupaten Bekasi Berantas Pandemi (Berani) di Jawa Barat.


Menurut Nakes Puskesmas Babelan II, ia mengatakan, 500 dosis pertama Astrazeneca buat warga Desa Pantai Huŕip vaksin tahap pertama yang sekarang ini sedang dilakukan.

Beny Yusnandar, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Babelan menyampaikan, kegiatan pelaksanaan vaksinasi untuk hari ini di Babelan hampir secara keseluruhan yang terbagi di Kelurahan Bahagia, Kelurahan Kebalen, Desa Babelan Kota, Desa Buni Bakti dan Desa Pantai Hurip dengan waktu secara kebersamaan sekitar 2700 warga Babelan yang mengikuti vaksinasi, warga sangat antusias, menurutnya.

Sekcam Babelan terus mengingatkan agar masyarakat bisa menerapkan disiplin diri, mulai dari disiplin menggunakan masker, disiplin menjaga jarak, disiplin hindari kerumunan dan ini harus dilakukan secara bersama-sama dan terus-menerus tidak boleh terputus.

Meskipun yang sudah merasa divaksin, ditegaskannya itu tetap harus mematuhi protokol kesehatan (Prokes), salah satunya memakai masker, tegas Sekretaris Desa Pantai Hutip, Mustari.

Ari Gabus : Infrastruktur Jalan Muara Gembong Agar Dibangun Demi Kemanusiaan.

Suwandi Kepala Desa Pantai Hurip mengharapkan ,bagi warganya yang belum melaksanakan vaksin itu harus di vaksin sesuai anjuran pemerintah, ungkapnya

Vaksinasi dari pemerintah Bekasi Berantas Pandemi (Berani) khususnya di babelan terus dilakukan termasuk di Desa Pantai Hurip ini akan segera dilaksanakan secara bertahap sampai dengan ke lingkungan warga RT dan RW.

Dikatakan, sebelum dimulainya vaksin  tersebut, Karang Taruna (Katar) Desa ini turut serta membagikan bubur gratis kepada warga yang akan divaksin. Tujuannya, agar bisa dipastikan yang belum mendapatkan vaksin itu harus sudah sarapan terlebih dahulu demi menjaga kesehatan.

Terimakasih kami ucapkan kepada semua pihak pelaksana vaksinasi atas kerjasamanya dalam melaksanakan vaksinasi tersebut, tambahnya.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *