Pelepasan Calon Paskibraka Tingkat Nasional dan Provinsi Tahun 2022
|teroboshukum.co.id – Dalam rangka persiapan tugas calon Paskibraka utusan Kabupaten Bekasi. Forkopimda,gelar pelepasan Paskibraka khususnya yang terpilih ke tingkat Nasional dan Provinsi tahun 2022.
Bertempat di Ruang KH. Noer Alie Lt. 4 Gedung Bupati, Komplek Pemda Kab. Bekasi Desa Sukamahi Kec. Cikarang Pusat Kab. Bekasi, Kamis (07/07/2022).
Plt. Kadispora Kab. Bekasi Hendri Linchon mengatakan, acara ini dalam rangka pelepasan Paskibraka tingkat Nasional dan Provinsi tahun 2022.
“Kami akan mengantarkan pada tgl 14 Juli 2022 untuk tingkat Nasional, dan pada tgl 15 Juli 2022 tingkat provinsi dan Pemusatan latihan pada tgl 4 Agustus 2022,” terang Plt. Kadispora.
Ditempat yang sama Ketua KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Suwarno mengatakan, marilah panjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT.
“Kami mewakili orang tua yang terpilih Paskibraka tingkat Nasional dan provinsi. Semoga putra dan putri kami dapat berlatih dengan baik serta hasil memuaskan. Kami juga memohon dukungan nya kepada Bapak/ibu pendamping adik-adik Paskibraka dan kami titipkan adik-adik yang terpilih tingkat Nasional dan Provinsi. Selamat Bertugas, jaga nama baik Bekasi, dan tetap semangat,” ungkap Suwarno.
Sekda Kabupaten Bekasi, Dedi Supriadi M.M mengungkapkan, Permohonan maaf dari Pj. Bupati.
“Dikarenakan kurang sehat, dan saya diperintahkan melepas adik-adik Paskibraka Kab. Bekasi Tingkat Nasional dan Provinsi Tahun 2022. Selamat kepada adik- adik yang terpilih Paskibraka Kab. Bekasi tingkat Nasional dan Provinsi. 1 Putra terpilih Tingkat Nasional, 1 Putri terpilih tingkat Provinsi dan 1 putra tingkat Kabupaten. Capai lah cita-citamu setinggi tingginya, atas ijin Allah pasti akan tercapai,” pungkas Sekda Kab Bekasi. (ADV)