Rohimi S, Bersinergi dengan Muspika Bersihkan Sampah Kali Blencong



TEROBOSHUKUM.CO.ID- Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Bekasi, Kepala dan pasukan Orange UPTD Pengelolaan Sampah Wilayah I Bidang Kebersihan, Rohimi S, mengangkat sampah yang memadati kali Blencong di perumahan Harapan indah Desa Setia Asih Kecamatan Tarumajaya Kabupaten Bekasi Jawa Barat.

Di pinggir jalan maupun di aliran sungai, masih minimnya kesadaran masyarakat membuang sampah, hal tersebut membuat semangat menjaga lingkungan di wilayah tugasnya bebas dari sampah.

Sudah dari kemarin Jumat (2/10/2020) hingga Sabtu (3/10/2020), UPTD Pengelolaan Sampah Wilayah I masih terus berjibaku membersihkan sampah yang memadat di Kali Blencong Bekasi.

Sejumlah aparatur Desa Setia Asih, aparat Kecamatan Tarumajaya, Kodam Jaya, bahkan stakeholder seperti Damai Putra Group, Dinas LH Kabupaten Bekasi berjibaku membersihkan sampah yang memadati kali Blencong.

Kepala Dinas LH Kabupaten Bekasi H. Peno Suyatno, Camat Tarumajaya Dwi Sigit Andrian, Kasi Trantib Kecamatan Tarumajaya Suseno, Pj. Kades Setia Asih H. Dede Firmansyah cukup bersinergi memantau prosesi pengangkutan sampah Padat di Kali Blencong yang berjalan sejak. (2/10/2020) hingga hari ini Sabtu (3/10/20).

Bersinergi dengan DLH Kabupaten Bekasi, Kodam Jaya dan Damai Putra Group untuk membersihkan sampah di Kali Blencong, Kami juga siapkan tenda untuk kebutuhan lainnya, terang Camat Tarumajaya Dwi Sigit Andrian yang ditemui terobos hukum.co.id. di Kali Blencong, Sabtu (3/10/20).

Selain membersihkan di wilayah tugasnya agar bebas dari sampah, menurut Dwi Sigit Andrian, untuk mengantisipasi banjir apabila turun hujan dengan intensitas tinggi, musim penghujan akan tiba, makanya harus dapat mengantisipasi banjir dengan cara membersihkan sampah yang ada di Kali Blencong, beber Dwi Sigit yang didampingi Pj. Kades Setia Asih Dede Firmansyah.

Pengangkutan sampah, menurut Dwi Sigit, diperkirakan hingga Minggu (4/10/2020). ” Kemungkinan besok akan selesai, kalau hari ini belum bisa selesai, tandasnya. Bahkan kata Sigit, Kodam Jaya menambahkan satu alat berat lagi untuk mempercepat proses pengangkutan sampah, H. Peno Suyatno berharap kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah di sembarang tempat, apalagi sungai.

Seluruh masyarakat harus menghargai kerja keras pejuang-pejuang sampah yang setiap harinya berjibaku membersihkan sampah baik di pinggir jalan maupun sungai, alau wilayah ini bebas dari sampah, maka akan indah dan nyaman, ucapnya

Kepala UPTD Pengelolaan Sampah Wilayah I Bidang Kebersihan DinasLH Kabupaten Bekasi Rohimi Susanto mengatakan, hari ini pihaknya menerjunkan sekitar 100 pasukan orange untuk melakukan pembersihan sampah di Kali Blencong.

Lanjut Rohimi, pihaknya menambah armada pengangkut sampah hingga 25 unit dumptruk yang akan membawa sampah tersebut ke tempat pembuangan akhir (TPA) Sampah milik Pemkab Bekasi di Desa Burangkeng Kecamatan Setu. ( * )

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *